April 15, 2024

Handphone merupakan salah satu produk teknologi yang menjadi bagian dari gaya hidup manusia modern masa kini. Perangkat satu ini telah memberikan banyak manfaat terhadap kehidupan masyarakat sehari harinya.

Karenanya penting bagi anda untuk memahami tips merawat handphone yang baik dan benar.

Tujuannya agar perangkat HP tersebut tidak mudah rusak dan bisa digunakan dalam jangka waktu panjang. Penasaran bagaimana caranya? Berikut ini beberapa tips perawatan HP mudah untuk dilakukan.

Menggunakan Pengisi Daya/Charger Yang Asli

Hal paling utama dalam merawat HP agar awet dan tidak mudah rusak adalah penggunaan pengisi daya original. Ketika angka menggunakan charger asli, usia baterai perangkat akan jauh lebih tahan lama.

Namun ketika anda menggunakan charger palsu, tentu saja perangkat akan mudah mengalami kerusakan karena kompaitbilitasnya berbeda. Di sisi lain, hindari terlalu sering menggunakan power bank karena bisa membuat baterai cepat rusak.

Rutin Membersihkan Debu Pada Handphone

HP akan mudah terkena debu karena sering di bawa bepergian keluar rumah. Jika debu pada handphone tidak di bersihkan maka akan terjadi pengendapan. Pengendapan debu inilah yang mengakibatkan HP cepat rusak jika tidak di bersihkan.

Lakukan pembersihan secara rutin dengan kain lembut. Bisa juga membeli cairan pembersih khusus yang banyak dijual saat ini. Perawatan secara rutin akan membuatnya jauh dari jenis kerusakan apapun.

Jangan Menggunakan HP di Tempat Bersuhu Tinggi

Hindari penggunaan HP di tempat yang memiliki suhu tinggi. Normalnya handphone ini harus digunakan pada suhu di bawah 30 derajat celcius. Hal ini dikarenakan handphone memiliki perangkat sangat sensitif. Jika sedang berada di luar ruangan siang hari, simpanlah handphone di dalam tas.

Isi Daya Sesuai Keperluan

Agar baterai jauh lebih awet, lakukan pengisian daya di bawah seratus persen. Hindari pengisian daya yang berlebihan. Hal ini akan membuat kapasitas power pada kapasitas baterai jadi menurun. Terutama ketika baterai mendapatkan tegangan tinggi.

Hindari Mengisi Daya Sambil Bermain Games

Bermain games dan mengisi daya secara bersamaan akan memberikan beban berlebih pada baterai HP. Beban baterai handphone yang membengkak menyebabkan baterai menjadi drop. Hindari penggunaan seperti ini. Di sisi lain, filter aplikasi yang menyebabkan beban baterai membesar dan yang menghabiskan RAM. Tips merawat handphone ini wajib untuk dilakukan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *